Dalam rangka studi referensi Gerakan Tengok Bawah Masalah Kemiskinan (GERTAK) yang menjadi salah satu rujukan Nasional untuk penanganan masalah kemiskinan.
Dengan melalui program Gertak atau Gerakan Tengok Bawah Masalah Kemiskinan diharapkan askses dan data informasi soal kemiskinan bisa langsung ditindaklanjuti.
Didalam Program Gertak ada tiga stresing poin yang bisa “diunduh” yakni “Sedekah Rezeki, Sedekah Partisipasi dan Sedekah Informasi”.
Pengertian sedekah informasi merupakan sebuah penyampaian informasi melalui media pangajian tahlil.
Di samping itu, melalui program Gertak juga dilakukan kegiatan “Ngopi” atau Ngobrol Pintar para pejabat atau dinas dengan menginap di rumah warga untuk membuat jurnal tentang fakta kemiskinan.
Terkait hal itu, rombongan Pemkab Blora yang dipimpin oleh Wakil Bupati Arief Rohman, melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka studi referensi penanganan masalah kemiskinan. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin di Paringgitan Pendhopo Manggala Praja.
No Comments Yet